Senin, 12 Desember 2011

Sebuah Pengorbanan

cerita ini saya dengar dari  seorang teman, bagi saya cerita ini cukup menyentuh lah...
cerita tentang pengorabanan cinta ini sedikit saya tambah"in untuk memperjelas ceritanya aja,
bukan mengubah jalan ceritanya, mudah"an bermanfaat buat temen"...

selayaknya manusia biasa seorang laki" ini jatuh cinta sama seorang wanita cantik yg pertama kali dia lihat waktu itu, laki" ini orang biasa" saja, tidak seorang pencinta harta yang memiliki segalanya, bahkan dia lebih kurang dari seorang yang sederhana, akan tetapi dia punya usaha yang keras untuk biaya kehidupannya.
sedang kan wanita ini seorang penjaga toko sekaligus sebagai pemilik di toko emas tersebut.
hari terus berganti, merasa sudah saling mengenal satu sama lainnya, laki" ini mengutarakan perasaannya kepada wanita itu, akan tetapi wanita ini mengatakan " jika kamu bisa membeli satu saja dari cncin berlian di toko ku, mungkin akan aku pertimbangkan".
setelah hari itu, setiap harinya laki" ini menyisihkan uang kerjanya untuk membelikan cincin tersebut,
hingga suatu hari dia melihat sebuah boneka yang sangat lucu, dan dia memutuskan untuk membeli boneka tersebut untuk diberikan kepada wanita yang dia cintai.

keesokan harinya dia menemui wanita itu untuk memberikan boneka yang sudah dia beli tersebut,
akan tetapi setelah di berikan wanita itu mengatakan " saya bilang cincin, bukan boneka lusuh seperti ini" sembari membuang boneka yang dia anggap tidak ada harganya tersebut ke tengah jalan.
lalu laki" ini bermaksud untuk mengambil boneka tersebut agar tidak terlindas oleh kendaraan yang melintas di jalan itu, tapi apa daya, boneka itu memang tidak rusak akan tetapi laki" ini tidak sempat menghindari sebuah mobil yang melaju sangat kencang ke arahnya, guuuuuuubbraaaaak...... hal yang tidak disangka pun terjadi hari itu, semua orang langsung memadati daerah tersebut.
lalu wanita ini berlari mendekati laki" malang yang sudah tak bernafas lagi untuknya, sambil memegang boneka lucu yang sudah di buang tadi, lalu boneka tersebut mengeluarkan suara " maukah kamu menjadi pacarku", ternyata itu adalah rekaman suara laki" tadi yang diselipkan kedalam boneka yang lucu tersebut.

wanita itu menemukan sebuah surat yang berisi " aku tahu walaupun aku membelikan cincin berlian itu, kamu tidak akan menerima cinta ku,tapi setidaknya aku sudah berusaha, kadang walau kita berusaha sekuat mungkin, hal itu tidak akan datang. maafkan aku tidak bisa membelikan cincin yang kau mau tapi aku membelikan cincin lain untuk mu I LOVE YOU". tanpa sadar jatuh sebuah cincin berlian yang sangat indah dari boneka itu.

wanita itu hanya menangis setelah membaca surat tersebut, menyesali karena dia baru sadar bahwa hati kecilnya sudah menerima laki" tersebut...


hargai orang yang mencintai dan menyayangi mu dengan tulus, karna mungkin aja hal itu tidak kamu dapatkan dari orang lain. sejujurnya kita menyayangi apa yang telah kita miliki, hanya saja kita tidak menyadari hal itu, karena kebanyakan dari kita hanya mencari yang lebih bukan yang terbaik.
maha besar sang pencipta dengan segala rahasianya, tidak ada yang tahu, tidak ada yang bisa menebak,
sayangilah pasangan anda, sadari bawah anda juga menyayanginya, karena kita tidak tahu sampai kapan kita masih bisa menghembuskan nafas di bumi ini, bisa saja hari ini hari terakhir kita berpijak disini... :)

0 komentar:

Posting Komentar